Manajemen Askeb Antanental Dengan Presentasi Bokong Pada Rencana Tindakan

Askeb AntanentalTujua: 1. Proses kehamilan berlangsung normal
2. Posisi janin menjadi letak kepala
3. Kecemasan ibu teratasi
4. Keadaan ibu dan janin baik
Kriteria: 1. Pertumbuhan dan perkembangan janin dalam kandungan sesuai umur kehamilan
2. Tand-tanda vital dalam batas normal
3. Ekspresi wajah ibu tampak ceria
4. Posisi janin menjadi letak kepala
5. Ibu tidak bertanya-tanya lagi tentang keadaannya.
Rencana tindakan
Tanggal xx – xx – xxxx
1. Jelaskan pada ibu tentang keadaan yang di alaminya.
Rasional : Dengan penjelasan mengenai keadaan yang di alaminya maka ibu akan mengerti dengan kecemasannya dapat di atasi sehingga ibu dapat bersikap kooperatif terhadap tindakan atau anjuran petugas kesehatan.
2. Anjurkan ibu untuk nungging
Rasional : Agar posisi janin berubah menjadi letak kepala
3. Beri HE pada ibu hamil
a. Gizi ibu hamil
Rasional : Kebutuhan gizi pada ibu hamil lebih dari biasanya karena di gunakan untuk
pertumbuha dan perkembangan janin, organ-organ dalam kehamilan serta persiapan
masa laktasi.
b. Hygiene dalam kehamilan
Rasional : Hygiene ini penting untuk memberi rasa
nyaman pada ibu juga mencegah terjadinya infeksi
c. Istirahat yang cukup
Rasional : Istirahan yang cukup dapat mengurangi beban kerja jantung yang mengalami
peningkatan kerena kehamilannya
d. Sembilan tanda bahaya kehamilan
Rasional : Dengan memberitahu ibu tentang tanda bahaya kehamilan ibu dapat mengerti dan melaksanakan anjuran bidan , jika mengalami bahaya kehamilan tadi.
4. Anjurkan pada ibu untuk menghitung gerak janinnya.
Rasional : Ibu dapat memantau kondisi kesejahteraan Janinnya secara objektif
5. Diskusikan dengan ibu tentang persiapan persalinanya
Rasional : Dengan diskusi , persiapan ibu lebih baik meliputi
psikis dan financial
6. Beri support mental dan spiritual
Rasional : Ibu dapat optimis menghadapi masalah Kehamilan
nya dan lebih berserah diri kepada
tuhan
7. Follow up / evaluasi
Rasional : Dengan penjelasan kepada ibu kapan ia kembali maka ia akan mengadakan kesepakatan dengan bidan sehingga tujuan asuhan di capai secara efesien dan efektif
8. Penatalaksanaan pemberian obat.
Rasional : Inbion merupakan multivitamin yang mengandung zat besi yang di perlukan oleh ibu selama masa kehamilannya